B. Indonesia Sekolah Menengah Pertama drama merupakan karya sastra yg mengungkapkan cerita melalui ........ tokoh tokoh nya ​

drama merupakan karya sastra yg mengungkapkan cerita melalui ........ tokoh tokoh nya ​

Drama merupakan karya sastra yg mengungkapkan cerita melalui dialog - dialog tokoh - tokohnya .

======================

PENDAHULUAN :

Drama adalah suatu kisah yang dilakonkan atau dipentaskan kepada banyak orang yang melihat atau yang menonton.

Drama memiliki 2 unsur dalam pembentukkannya, yaitu unsur intrinsik dan ekstrinsik.

  1. Unsur intrinsik drama adalah unsur yang membentuk sebuah drama dari dalam. Contohnya : tokoh, alur, latar, penokohan, dan lain sebagainya.
  2. Unsur ekstrinsik drama adalah unsur yang menjadi pendukung atau pembangun di luar drama. Contohnya : latar belakang penulis, kebudayaan masyarakat, dan lain sebagainya.

======================

PEMBAHASAN :

Dialog merupakan salah satu unsur instrinsik dalam drama. Dialog adalah percakapan - percakapan antartokoh dalam drama.

Dengan adanya dialog, kita bisa tahu cerita dalam drama tersebut. Dialog yang ditulis dalam media kertas disebut sebagai naskah. Naskah adalah cerita berupa adengan, babak, dan skenario yang berguna untuk para pemain drama.

Oleh karena itu, cerita dalam drama diungkapkan melalui dialog - dialog antartokoh.

======================

PELAJARI LEBIH LANJUT :

  1. Materi tentang drama : https://brainly.co.id/tugas/1976782
  2. Materi tentang unsur intrinsik dalam drama : https://brainly.co.id/tugas/50509326
  3. Materi unsur intrinsik dan ekstrinsik : https://brainly.co.id/tugas/2254202
  4. Penjelasan tentang unsur - unsur intrinsik drama : https://brainly.co.id/tugas/2150216

======================

DETAIL JAWABAN :

  • Kelas : 9

  • Mapel : Bahasa Indonesia

  • Materi : Bab 10 - Drama

  • Kode Kategorisasi : 9.1.10
[answer.2.content]